Resep Rolade:
Bahan (A)
- Ayam cincang 1 kg
- mix vegetable 250 gr
- Susu 100 cc
- Telur 2 butir
- Tepung roti 30 gr
Bahan dadar (B)
- Telur 6 butir
- Tepung terigu 35 gr
- Air 100 cc
- Garam secukupnya
Bumbu2 (bahan C)
- Bawang bombai 100 gr
- Pala halus 2 sdt
- Merica halus 1 sdt
- Garam dan gula secukupnya
Margarin/mentega
Cara Membuat :
- Campur semua bahan A.
- Iris kecil2 bawang bombai, tumis dg margarin atau mentega, sampai wangi.
- Masukkan bawang bombai dan semua bahan (B) ke dalam bahan (A).
- Aduk sampai rata. Sisihkan.
- Campur semua bahan (C), kocok hingga tidak berbutir (kalau susah, disaring saja).
- Siapkan penggorengan, beri sedikit minyak.
- Buat dadar, angkat.
- Letakkan di atas alumunium foil.
- Ratakan adonan ayam ke atas dadar.
- Gulung rapi, bungkus dg alumunium foil.
- Lakukan hingga bahan habis.
- Kukus selama 20-30 menit atau sampai matang.
- Potong2, siap dihidangkan.
No comments:
Post a Comment